Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Repair atau Mengatasi Laptop yang Lemot Beberapa Windows

Sahabat teknovasi semuanya, pernahkah sahabat mengalami lambat kinerja pada laptop? Laptop menjadi sangat lemot dan tidak dapat mendukung pekerjaan menulis kita dengan maksimal. Apa yang menyebabkan hal itu terjadi? Bagaimana cara Cara Repair Laptop yang Lemot Beberapa Windows atau mengatasi hal yang demikian?

Janganlah khawatir, bersama blog kita, berupaya untuk berbagi tip dan solusi. Oleh karena itu, kita semua bisa berkolaborasi untuk bisa saling berbagi. Terutama pada dunia teknologi digital, komputer, teknik informatika, aplikasi dan sebagainya.

Daftar Isi

        Apa Penyebab Laptop Lemot?

        Cara Repair Laptop yang Lemot Beberapa Windows secara khusus

Cara Repair Laptop yang Lemot Windows 10

Cara Repair Laptop yang Lemot Windows 7

        Cara Repair Laptop yang Lemot yang Umum Dilakukan

Apa Penyebab Laptop Lemot?

Nah, sebelum pada Cara Repair Laptop yang Lemot Beberapa Windows, ada baiknya kita memhami dahulu apa sebenarnya yang menyebabkan laptop itu lemot atau berkinerja lambat. Dibaca dari berbagai sumber bacaan, laptop menjadi lemot atau memiliki kinerja lambat disebabkan oleh beberapa hal, antara lain sebagai berikut.

  1. Kapastas RAM kecil atau telah penuh. RAM atau Random Access Memory merupakan hadware tempat penyimpanan memori sementara dalam laptop dalam berbagai instruksi program. 
  2. Usia pakai laptop yang sudah lama. Laptop yang sudah lama atau laptop dengan kapasitas spesifikasi yang terbatas dapat mempengaruhi kinerja laptop.
  3. Bagian dalam laptop jarang dibersihkan. Laptop yang kotor atau ada gangguan pada fungsi-fungsi perangkat laptop, dapat membuat laptop lemot.
  4. Laptop dengan processor tertentu yang kurang mampu, akan terbebani dengan program berat. Sehingga, menjadi lemot untuk menjalankannya.
  5. Hard disk yang sudah terlalu penuh, juga menyebabkan kinerja laptop melambat.
  6. Banyaknya sampah file yang tidak dihapus.
  7. Kesalahan sistem pada beberapa aplikasi. 
  8. Banyaknya aplikasi yang berat menjadi beban kinerja laptop.

Cara Repair Laptop yang Lemot Beberapa Windows secara khusus, yaitu sebagai berikut.

Cara Repair Laptop yang Lemot Windows 10

Untuk windows 10 yang mengalami kinerja lemot, dapat diatasi dengan cara sebagai berikut.

  1. Delete permanen beberapa program atau aplikasi yang tidak digunakan. Sebab, banyaknya program juga memengaruhi kinerja laptop.
  2. Hapus antivirus yang berat. Gunakan saja antivirus yang ringan.
  3. Matikan program otomatis yang berjalan ketika start up. Kadang, terdapat program yang beerja otomatis saat laptop kita start up.
  4. Segera hapus sampah atau cache di laptop.
  5. Aply High Performance pada pengaturan daya.

Cara Repair Laptop yang Lemot Windows 7

Untuk laptop dengan windows 7, lakukan cara berikut untuk mengatasi kinerja lemot.

  1. Matikan program yang tidak digunakan dengan MSconfig
  2. Sesering mungkin bisa lakukan disk difragmenter
  3. Untuk diperhatikan, bahwa pada windows 7 ini disarankan mematikan syatem indexing yang on.
  4. Aply ready boost pada laptop.
  5. Disarankan menggunakan fitur lite pada beberapa program yang ada

Cara Repair Laptop yang Lemot yang Umum Dilakukan

Secara umum, terdapat Cara Repair Laptop yang Lemot. Artinya, pada sebagian besar laptop atau komputer, memiliki cara yang relatif sama dalam merefresh laptop agar tidak lemot atau berkinerja lambat. Cara yang biasa dilakukan adalah sebagai berikut.

Gunakan antivirus yang ringan

Pada laptop kita, disarankan tetap menggunakan antivirus. Sebab, tanpa aplikasi antivirus, maka virus yang masuk tidak akan tersaring atau terdeteksi. Sehingga, tumpukan virus akan memengaruhi kinerja laptop. Bahkan, dapat membuat laptop kita menjadi hang atau sistemnya terganggu. 

Namun, untuk aplikasi antivirus, gunakanlah yang ringan. Sebab, kapasitas antivirus yang besar dan tidak sesuai dengan spesifikasi laptop kita, juga memengaruhi kinerja laptop kita. Sehingga, gunakanlah antivirus ringan yang sesuai dengan spesifikasi laptop kita.

Uninstall Aplikasi yang tidak digunakan

Cara berikutnya adalah menghapus instalasi aplikasi yang dudah tidak digunakan. Bagaimanapun, semakin banyak aplikasi atau program pada laptop akan memengaruhi kinerja laptop itu sendiri. Sehingga, disarankan utnuk menguninstall aplikasi yang sudah tidak digunakan lagi.

Bersihkan sampah di Drive C

Sampah yang menumpuk pada sistem laptop kita akan mengganggu kinerja laptop. Bisa membuat lemot. Sehingga, sampah yang menumpuk di drive c, bisa segera dihapus. Akan tetapi, supaya hati-hati dalam menghapus sampah di drive c. Jangan sampai lalai dan menghapus aplikasi atau program yang justru penting dan digunakan.

Gunakan disk diaframenter 

Pada laptop kita, terdapat aplikasi ini. Jadi bisa dicek di control panel. Kemudian, pastikan analize dan optimize. Sehingga kita mengetahui beberapa file cache atau sampah yang ada. Setelah diotpimalkan, maka kinerja laptop semakin baik.

Gunakan aplikasi yang relevan dengan spesifikasi laptop

Seringkali kita menginginkan semua aplikasi ada pada laptop atau komputer kita. Padahal komputer atau laptop kita juga memiliki keterbatasan daya kinerja. Maka, gunakan program atau aplikasi yang dibutuhkan dan sesuai dengan spesifikasi laptop kita. Jika kita menginstall sebuah aplikasi berat dan menjadi lemot kinerja laptopnya, segeralah hapus aplikasi tersebut.

Hapus aplikasi otomatis saat star up

Jika menjumpai aplikasi otomatis yang muncul saat start up, maka segera hapus. Sebab, juga memengaruhi kinerja laptop kita.

Hapus aplikasi yang tidak penting dari desktop

Segera hapus aplikasi atau program yang tidak digunakan dari desktop laptop. Tujuannya agar kinerja laptop makin maksimal.

Tambah kemampuan RAM dengan kapasitas plus

Untuk menambah power atau kekuatan kinerja laptop, RAM laptop kita harus ditambah. Silakan konsultasikan pada ahli komputer software dan hardware terpercaya. Dengan kapasitas RAM yang bertambah maka kecepatan kinerja laptop juga bertambah.

Reset ulang windowsnya

Lakukan reset windowsnya agar kinerja laptop makin cepat. Sebab, windows juga butuh refresh agar maksimal bekerja.

Gunakan thermal paste pada processor

Tool ini akan membantu laptop tetap dingin. Sehingga suhu processor terjaga dengan baik dan tidak cepat panas. Maka, pastikan untuk menggunkan thermal paste pada processor komputer kita.

Gunakan memori SSD, ganti saja yang HDD

Hard disk HDD memang dapat memengaruhi kinerja laptop. Sehingga bisa lemot. Maka, gantilah dengan tipe SSD agar kinerja makin cepat karena beban ringan.

Gunakan coolling pad

Dari eksternal laptop, silakan bisa menggunakan kipas tambahan agar kondisi mesin laptop tetap coolling. Sehingga kinerja laptop juga relatif stabil.

Nah, demikianlah cara mengatasi laptop yang lemot. Semoga bisa bermanfaat. Selamat mencoba.


Admin tekno menghaturkan terima kasih. Semoga bermanfaat.

1 comment for "Cara Repair atau Mengatasi Laptop yang Lemot Beberapa Windows"