Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Membuat Nomor dan Abjad Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word

Tekno Guna - Cara Mudah Membuat Halaman Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word. Sahabat tekno yang hebat, kali ini admin tekno kita akan berbagi tentang Cara Mudah Membuat Halaman Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word. Cara Mudah Membuat Halaman Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word ini sebagai tambahan pengetahuan agar bisa membuat daftr isi secara otomatis. 


Mengapa? Sebab, kadang untuk membuat penomoran pada daftar isi, dibuat secara manual. Hal ini membuat penomoran tersebut menjadi lambat dan bahkan kocar-kacir tak beraturan. Nah, kali ini simak saja Cara Mudah Membuat Halaman Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word di bawah ini.

Cara Mudah Membuat Nomor dan Abjad Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word

Untuk membuat Nomor dan Abjad Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word, perhatikan langkah-langkahnya sebgaai berikut.

1. Blok judul/ subjudul pada dokumen

Silakan blok judul atau subjudul yang diinginkan. Inilah hal pertama yang perlu dilakukan sebelum lainnya.

2. Memilih tipe heading (nomor atau abjad)

Setelah kita blok pada judul atau sub judul, selanjutnya pilih tipe heading pada tab Home sesuai kebutuhan.

3. Atur style pada heading terpilih

Setting saja atau ubah style font. Jika sebelumnya berwarna biru, ubahlah menjadi warna hitam. Caranya: klik kanan pada tipe heading dan selanjutnya klik Modify. Kemudian, aturlah style heading pada jendela yang muncul.

4. Lakukan ulang langkah-langkah di atas pada judul atau sub judul lainnya

Lakukan berulang tiga langkah tersebut di atas sampai selesai pada halaman terakhir dokumen.

5. Sisipkan halaman daftar isi

Apabila belum menyiapkan halaman daftar isi, maka silakan buat satu halaman kosong untuk menyisipkan daftar isi. Caranya: pilih tab Insert > Blank Page.

6. Masukan daftar isi

Caranya:, klikk tab References > pilih Table of Contents.

7. Pilih jenis daftar isi

Caranya: pilih style daftar isi yang diinginkan. Bisa memilih Automatic Table 1 atau/ Automatic Table 2, 

8. selesai.

Note: apabila terdapat perubahan pada isi dokumen, silakan lakukan update konten jika diperlukan. Caranya: klik tombol Update Table pada halaman daftar isi, kemudian pilih update page numbers only atau update entire table. Lakukanlah sesuai kebutuhan kita. Mudah, bukan?



Demikian tentang Cara Mudah Membuat Nomor dan Abjad Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word. Semoga Bermanfaat. Salam Tekno.

Post a Comment for "Cara Mudah Membuat Nomor dan Abjad Otomatis Daftar Isi di Microsoft Word"